photo bannerline_zps7fd203ea.jpg

Rabu, 02 Juli 2014

Membangun Kitchen Set yang Ideal

A.  Mengenal Kithen Set
Kehidupan modern mensyaratkan perubahan-perubahan yang mendasar. Saat ini, di rumah-rumah keluarga menengah di kota besar sudah semakin sulit dijumpai dapur yang hitam penuh jelaga dan lantai yang lengket. Dapur didesain sedemikian rupa indahnya dengan kitchen set dan dilengkapi berbagai kitchen appliances yang modern. Karena itu, tak heran bila saat ini terbagi dua dapur, dapur basah dan dapur kering, yang memiliki fungsi berbeda. Dapur yang biasanya dijadikan satu dengan ruang keluarga atau ruang makan atau yang biasa disebut sebagai pantry atau dapur kering.

                                                        Gambar 1. Dapur basah dan dapur kering

Ruangan yang biasa disebut dengan dapur kering ini biasanya dilengkapi dengan perlengkapan dapur yang modern. Sementara itu, dapur basah karena biasanya  digunakan untuk kegiatan memasak. Oleh sebab itu dapur basah ini lebih banyak digunakan untuk memproses masakan atau menghangatkan makanan sebelum disajikan atau digunakan dengan kata lain adalah berfungsi untuk  memasak sesuatu yang praktis, yang kalaupun misalnya menggunakan bumbu-bumbu dapur semuanya sudah disiapkan dan setengah jadi. Oleh karena itu, kini desain dapur kitchen set sudah menjadi kebutuhan dan sekarang tengah menjadi tren bagi pemilik selaras perkembangan zaman.


B.Tips membangun kitchen set
1. Kithcen set adalah merupakan karya seni oleh sebab itu pastikan betul bahwa penyedia jasa kitchen set   memiliki cukup sense of seni dan keterampilan dalam mengerjakan sebuah kitchen set. Pastikan bahwa  kemampuan penyedia jasa kitchen set mempunyai kemampuan untuk mengidentifikasi jenis bahan yang digunakan dan warna yang digunakan paling sesuai mutlak diperlukan. Undanglah 3-4 penyedia jasa ke rumah anda untuk memberikan masukan  dan desain mengenai bentuk kithcen set yang kita inginkan. Dari hasil masukan dan desain masing-masing penyedia ini, kita bisa menentukan sebenarnya penyedia manakah yang paling baik dan tentunya dengan harga termurah.

                

                                  Gambar 2. Variasi dan pilihan bentuk kitchen set

2. Kitchen set adalah perpaduan antara pekerjaan tukang kayu, tukang bangunan dan tukang listrik. Jasa kitchen set selalu terdiri dari tim besar, mulai dari tim yang membobok dapur sebelumnya, hingga tukang granit yang menyetel granit supaya sink bisa masuk. Hampir dipastikan buat kita orang awam pasti terjadi kesalahan identifikasi mengenai waktu, durasi pekerjaan dan biaya. Tipsnya adalah pastikan betul bahwa penyedia jasa adalah orang yang kita percaya, makanya referensi tentang penyedia jasa menjadi sangat penting.


 
                                                            
            Gambar 3. Macam-macam bentuk granit untuk meja kitchen set

3. Walaupun semua sudah diperhitungkan dengan masak, pasti ada cacat-cacat kecil. Bahkan ketika semua sudah dihitung pasti ada kesalahan dalam pengerjaan kitchen set ini. Pengalaman yang menarik adalah kita juga harus menyempatkan menemani para tukang bekerja dan sambil mengawasi betul pekerjaan para tukang bekerja. Untuk bagian yang satu ini biasanya para istri tentunya memegang peranan yang sangat signifikan, untuk menjadikan dapur menjadi lebih cantik dan menarik.

                                                                           
                                          
 Gambar 4. Proses pengerjaan kitchen set

4. Khusus untuk para suami, meski stakeholder terbesar dalam pendirian sebuah kitchen set adalah istri, kegiatan membangun kitchenset ini bisa dijadikan sarana untuk mempererat hubungan suami istri. Bekerja sebagai tim, survey keramik, survey kran dan sink hingga diskusi mengenai design bisa jadi menuntut kesabaran dan perhatian yang besar dari suami.
 
                     Gambar 5. Perlengkapan Kitchen set

Total durasi yang dibutuhkan untuk merombak dan memperbaiki dapur yang lama dan mengecat adalah  4 hari  dikerjakan dirumah. Total pengerjaan kitchen set butuh waktu  2 sampai 3 minggu (diworkshop), total waktu instalasi dan penyetelan 1 hari penuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar